Banyumas - Babinsa Desa Pekuncen Koramil 21/Jatilawang Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma, Serda Hasan Ismail bersama Linmas dan warga masyarakat melaksanakan patroli wilayah sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Sabtu (3/1/2026)
Walaupun selalu terpantau aman, kegiatan patroli tetap dilakukan dengan menyusuri sejumlah titik rawan serta berkoordinasi dengan warga setempat guna memastikan situasi tetap kondusif.
“Alhamdulillah, hingga patroli selesai situasi wilayah terpantau aman dan terkendali. Ini menjadi harapan kami agar keamanan dan kenyamanan masyarakat dapat terus terjaga,” ujar Serda Hasan.
Babinsa Serda Hasan juga selalu mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, menjaga kerukunan, serta segera melaporkan apabila menemukan potensi gangguan keamanan di lingkungan masing-masing.
Sinergi antara aparat kewilayahan dan masyarakat diharapkan mampu menciptakan situasi yang aman dan damai secara berkelanjutan. (Pendim 0701/Bms)
